Ingin Daya Baterai Smartphone Awet? Ikuti 4 Tips Nge-charge yang Tepat

Baterai merupakan komponen penting yang menjadi perhatian pengguna smartphone. Pasalnya, permasalahan pada smartphone yang kerap terjadi adalah pada baterainya. Para pengguna tentu berharap smartphone mereka memiliki umur yang lama ditunjang dengan awetnya benda kecil tersebut.


Untuk menjaga baterai agar tetap awet, rupanya terdapat beberapa tips saat mengisi dayanya. Dikutip dari Kompas, berikut adalah tips-tipsnya:

 

1. Mengisi Daya Baterai Tidak Sampai 100%

Untuk pengguna smartphone dengan baterai lithium-ion modern, hindari mengisi baterai hingga 100%. Hal itu ternyata tidak berefek untuk menjaga keawetannya. Pengisian daya baterai sebaiknya dimulai dari 30% hingga 80% agar voltase atau tegangan tetap rendah dan lebih awet di baterai. Lakukan pengisian secara parsial atau tidak menunggu 100%.


2. Jangan Menunggu Baterai Kosong

Mengisi baterai ponsel sebaiknya tidak perlu menunggu baterai kosong. Nantinya, waktu yang dibutuhkan untuk mengisi daya menjadi lebih lama. Padahal mengisi daya baterai dalam waktu lama juga tidak disarankan karena lama-kelamaan bisa mengurangi stabilitas baterai. 

 

3. Jangan Mengoperasikan Aplikasi saat Mengisi Daya Baterai

Ketika baterai smartphonemu sedang diisi, maka lebih baik tidak mengoperasikan aplikasi yang boros baterai, seperti bermain game. Hal itu berakibat mendistorsi pemutaran arus saat isi ulang. Terlebih lagi melakukan hal tersebut ketika baterai telah terisi penuh. Tegangan akan menjadi lebih tinggi dan baterai akan panas.


4. Suhu Tinggi adalah Musuh Baterai Awet

Temperatur tinggi akan menekan baterai dan membuat kapasitas baterai hilang dengan cepat dibandingkan menjaga smartphone dalam temperatur rendah.

Smartphone dalam suhu 25-30 derajat celsius akan menjaga baterai di angka 80%. Jika suhunya 40 derajat, maka kapasitasnya akan lebih rendah, yakni di angka 65%. Bila suhu 60 derajat celsius justru memperpendek usia baterai dalam tiga bulan.